Warisan Terbaik untuk Generasi Mendatang

10 OKTOBER: Pembacaan Alkitab: Yesaya 34-36 & Ibrani 11:1-19

 

Hal yang dianggap terbaik untuk zaman ini belum tentu dapat tetap menjadi yang terbaik untuk zaman berikutnya. Namun ada 1 hal yang telah terbukti menjadi yang terbaik di sepanjang zaman & itulah yang seharusnya kita wariskan pada generasi mendatang. Harta itu ialah IMAN!

 // Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan & bukti dari segala sesuatu yang tidak kita lihat. Sebab oleh imanlah telah diberikan kesaksian (NKJV: good testimony) kepada nenek moyang kita. *Ibrani 11:1-2* //

IMAN memberikan kesaksian yang baik dalam hidup seorang beriman, bukan hanya semasa hidupnya melainkan juga bagi generasi berikutnya. IMAN yang baik juga nyata dalam perbuatan & bukan hanya sekedar ucapan (Yak2:26). IMAN mewariskan cara & prinsip yang benar bagi orang beriman untuk mempersembahkan korban bagi Tuhan, seperti Habel mempersembahkan korban yang lebih baik daripada Kain (Ibr11:4). IMAN mewariskan cara hidup yang taat terhadap tugas & panggilan Allah, seperti Nuh menaati perintah untuk mempersiapkan bahtera & Abraham berangkat menuju negeri milik pusakanya (Ibr11:7-8). IMAN juga mewariskan cara hidup yang berkenan pada Allah, seperti Henokh yang akhirnya terangkat ke surga (Ibr11:5). IMAN bahkan sanggup memberikan kekuatan bagi orang beriman untuk menggenapi janji Allah, seperti Abraham & Sara beroleh kekuatan untuk menurunkan anak cucu (Ibr11:11).

Tuhan Yesus akan datang kembali ke dunia ini & yang DIA cari adalah IMAN (Luk18:8). Iman yang sejati tidak akan pernah lenyap bersama dengan kematian seorang beriman karena iman itu akan memberikan kesaksian yang baik, yang sangat berguna & dibutuhkan oleh generasi berikutnya!

// Sebab aku teringat akan imanmu yang tulus ikhlas, yaitu iman yang pertama-tama hidup di dalam nenekmu Lois & di dalam ibumu Eunike & yang aku yakin hidup juga di dalam dirimu. *2Timotius1:5* //

Tags: ,

Comments are closed.

Comments are closed.